Deteksi Otomatis dan Deteksi Manual Pada Accurate License Manager

Fitur Deteksi otomatis dan deteksi manual pada Accurate License Manager ini diperuntukan apabila saat login ke Accurate 5 muncul peringatan “Accurate 5 harus selalu terhubung dengan Accurate License Manager …..

Contohnya seperti di bawah ini:
Deteksi Otomatis dan Deteksi Manual Pada Accurate License Manager

1. Apabila terjadi kondisi demikian, yang perlu Anda lakukan adalah mengakses ALM terlebih dahulu dari browser. Contohnya komputer yang terinstal ALM memiliki IP 192.168.1.21, maka ketik pada bagian browser : 192.168.1.21:6688

(Untuk mengecek IP bisa mengikuti panduan disini).

2. Kemudian masuk ke Accurate 5, lalu ke menu Help | Register.
Deteksi Otomatis dan Deteksi Manual Pada Accurate License Manager

3. Pilih Deteksi Server License Manager, bisa dengan cara otomatis dan manual dan jika otomatis seperti di bawah ini.
Deteksi Otomatis dan Deteksi Manual Pada Accurate License Manager

  • Normalnya apabila tidak ada hal yang menghambat, maka Deteksi Otomatis sudah mampu menghubungkan ALM dengan komputer yang sudah teregister.
  • Namun, jika memilih Otomatis masih ada peringatan spt sebelumnya, pilihlah Manual, untuk Server IP adalah IP komputer yang menginstall Accurate License Manager.
  • Untuk CSID normalnya apabila sudah pernah teregister, akan muncul dengan sendirinya. Apabila tidak muncul, masukan kode CSID yang Anda miliki saat pembelian Accurate 5, lalu klik Simpan.

4. Jika sudah berhasil maka tampilan di Help | Register komputer yang muncul peringatan, akan seperti di bawah ini.

Baca juga : Trial Accurate Online,Membuka Database Sample Accurate